0


kebebasan
hanya ada di langit

setinggi -
birunya yang dalam
bentangnya yang luas

kebebasan 
hanya ada di langit

seindah merah mencerat
rautan wajah matahari 
terbit tenggelam

kebebasan 
hanya ada di langit

untuk siapa yang -
jiwanya berkepak 
seperti burung

kebebasan
hanya ada di langit

bagi siapa yang -
sukmanya lepas 
tertabur seperti percikpercik awan

kebebasan 
hanya ada di langit

seperti bintang
yang ada -
berkerlip -
berkedip -
membuka dan menutup 
melihat dan memejam

kebebasan 
hanya ada di langit

yang ketika -
semua hidup terasa -
tersimpul tak terlepaskan

dan langit -
betapa ketika menatapnya 

biru tak bertepi seperti samudera
dalam tapi ada diatas kepala

yang disana :
berlincahan jiwa jiwa yang terbebas
melepas dari sesak bumi yang meranggas

di langit
kedamaian teduh istana awan
melayang -kerajaan kepak tak tertahan
menjemput pembebasan.


Posting Komentar

 
Top